Kuisoner mahasiswa periode desember 2013
Hy guys, kali ini min min mau cerita tentang proker dephum,,
departemen humas HIMA DII keperawatan sidoarjo mengadakan proker tentang aspirasi mahasiswa,
tujuan kegiatan ini adalah agar setiap mahasiswa dapat menyalurkan aspirasinya tentang kampus ataupun kinerja hima,,
dengan memberikan kuisoner yang berisikan pertanyaan-pertanyaan tentang hima dan kampus, diharapkan mahasiswa dapat menyampaikan aspirasinya.....
kegiatan ini akan dilakukan setiap 3 bulan sekali, dan diawali pada tgl 20 desember 2013...
pada bulan desember ini di berikan kuisoner kepada mahasiswa tingkat 1 karena tingkat 2 dan 3 masih praktek di rumah sakit.
mahasiswa antusias memberi aspirasi untuk kegiatan hima kedepannya nanti,,,
dapat disimpulkan menurut mereka kinerja hima dari tahun ke tahun sudah semakin baik, yaitu dengan tersusunnya rencana proker yang bagus dan menarik dan sudah terlaksananya sebagian proker tersebut.
mereka berharap agar anggota hima yang mewakili seluruh mahasiswa kampus dapat menjalakan proker lebih serius, kompak dalam menjalankan program kerja-kerja lainnya. selain itu antar anggota hima dan mahasiswa lainnya saling menghargai dan saling menjaga hubungan silaturahmi.
para mahasiswa juga mempunyai kegiatan untuk proker selanjutnya yaitu
1. mengadakan acara perpisahan kakat tingkat 3 dengan mengadakan pensi..
2. memperingati hari jadi kampus atau poltekkes serta HUT kemerdekaan RI dengan mengadakan lomba-lomba antar kelas maupun antar mahasiswa sehingga dapat mengetahui bakat dan kreativitas masing-masing mahasiswa
3. mengadakan study banding dengan mengunjungi antar prodi di poltekkes kemenkes surabaya
4. mengadakan kegiatan olahraga seperti senam, futsal, volly, jalan sehat dll
mahasiswa juga memberikan pendapat tentang proses belajar mengajar dikelas yaitu cara pengajaran dosen sudah baik dan profesional,, mereka punya harapan agar dosen dapat menjelaskan pelajaran dengan terperinci yaitu dengan acara tanya jawab. selain itu diharapkan dosen dalam proses pembelajaran tidak monoton, di selingi candaan sehingga para mahasiswa tidak terlalu jenuh dan bosan sehingga mereka dapat menerima pelajaran dengan baik........
cukup ini aja yg bisa min min sampaikan
sampai jumpa...
GBU !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar