Jumat, 08 Agustus 2014

Lagu Mars, Hymne & Totalitas Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Surabaya

MARS POLTEKKES KEMENKES SURABAYA

Politeknik Kesehatan Surabaya almamaterku yang kucintai
Bersatu padulah kita semua menggapai esok penuh harapan
Satukanlah irama langkah kita tuk menggapai cita-cita bangsa
Menuju Masyarakat Indonesia adil dan makmur sehat sejahtera

Reff: Dengarlah panggilan ibu pertiwi tuk membangun bangsa dan negara
Janganlah takut daan janganlah bimbang kobarkanlah semangat patriot
Di bawah panji Poltekkes Surabaya kita mengabdi tanpa pamrih
Dalam naungan Tuhan Yang Maha Kuasa Poltekkes Surabaya tetap jaya

Terima kasih kuucapkan padamu almamaterku yang kucintai
Atas jasamu para guruku yang t’lah membrikan pengetahuan
Takkan pernah ingkar janji sumpah kami sebagai tenaga kesehatan
Membangun masyarakat Indonesia adil dan makmur sehat sejahtera

back to reff


HYMNE POLTEKKES KEMENKES SURABAYA

Seberkas sinar menebar cahyasiap terangi jalan panjangku
Dengan abdikan jiwa ragaku menjunjung cita-cita luhurnya
Menjadi kader penerus bangssa dengan tingkatkan pelayananmu
Menuju bangsa sehat sejahtera sebagai bakti bagi negeriku
Reff: Sentuhlah dengan memberi kasih murni bersatu padu tingkatkan prestasi
Kobarkankan semangatmu bulatkan tekat di bawah panji kita Poltekkes Surabaya

MARS HIDUP SEHAT

Tiada yang lebih berharga dari nikmat hidup sehat
Sehat jasmani sehat rohani kunci hidup bahagia
Meski kaya terhormat mulia tapi pasti menderita
Jika penyakit musuh utama selalu menggoda
Reff: Bina hidup sehat diri dan keluarga
Bina lingkungan sehat masyarakat sentosa
Hidup sehat modal utama bagi pembangunan semesta
Sehat sejahtra makmur merata berdasa Pancasila

TOTALIAS MAHASISWA

Kepada para mahasiswa
Yang merindukan kejayaan
Kepada rakyat yang kebingungan
Di persimpang jalan
Kepada pewaris peradaban
Yang telah menggoreskan
Sebuah catatan kebanggaan
di lembar sejarah manusia

Wahai kalian yang rindu kemenangan
Wahai kalian yang turun ke jalan
Demi mempersembahkan jiwa dan raga
Untuk negeri tercinta.. 2x

Ketentuan Seragam PPSM Poltekkes Kemenkes Surabaya Tahun 2014/2015

BISA DILIHAT DISINI
http://bem.poltekkesdepkes-sby.ac.id/ketentuan-seragam-model-rambut-ppsm-poltekkes-kemenkes-surabaya-tahun-20142015/seragam-model-rambut-calon-mahasiswa/

PENGUMUMAN PEMBERITAHUAN PPSM MABA 2014

SILAKAN LIHAT DISINI 
http://poltekkesdepkes-sby.ac.id/wp-content/uploads/2014/08/scan0009FILEminimizer.pdf

Sabtu, 31 Mei 2014

CAPPING DAY PRODI DII KEPERAWATAN SIDOARJO 2014

Prodi DII keperawatan sidoarjo pada tanggal 28 mei 2014 mengadakan capping day atau ucap janji mahasiswa. kegiatan ini dilakukan di aula prodi DII keperawatan sidoarjo 


acra ini bertujuan agar siswa mengucapkan janji menjadi mahasiswa keperawatan dan sebagai tanda keperawatan

 

acara ini dihadiri oleh para dosen, direktur poltekkes kemenkes surabaya, direktur rsud sidoarjo, direktu rs siti hajar, direktur rs yapalis krian , para wali mahasiswa.

 

di acara ini mahasiswa disematkan tanda keperawatan serta mengucapkan sumpah janji mahasiswa keperawatan.

 

ini adalah gambar tokoh keperawatan florence nightinjer dan rufaidah membawa lilin dan mahasiswa akan mengambil api dari lilin florence.


selain itu ada persembahan dari tk 2 yaitu tarian serta lagu tk 1 yang bernyanyi untuk menghibur tamu yang datang...


setelah adanya capping day ini mahasiwa telah resmi menjadi mahasiswa keperawatan sidoarjo yang nantinya pada bulan juni akhir akan melakukan praktek klinik atau rumah sakit.



beberapa foto mahasiswa yang senang sekali setelah melakukan capping day

 

 

 

 

 

 

 

 

 


 

semoga mereka menjadi mahasiswa yang berprestasi kedepannya

 


 


 


 


 



FOS POLTEKKES KEMENKES SURABAYA 2014

HY guys 

 BEM POLTEKKES KEMENKES SURABAYA mengadakan acara Festival Olahraga dan Seni atau FOS pada tanggal 25 mei 2014 yang dilaksanakan di auditorium poltekkes kemenkes surabaya Dengan tema pada tahun ini yaitu membangun kreatifitas dalam jiwa sehat fos tahun 2014 mengadakan lomba seni dan olahraga yaitu

 

 olahraga : 

- basket putra 

- voly putra

- voly putri 

- futsal 

- badminton

 

 seni : 

- dance cuci tangan 

- band 

- bazar 

- tilawatil qur'an 


semua prodi dari 7 jurusan datang ke acara ini sehingga auditorium menjadi sangat rame dan meriah. para suporter masin masing prodi menyemangati prodinya masing masing agar memenangkan lomba tersebut. walaupun acara sempat molor tetapi mahasiswa tetap semangat untuk menyaksikan acara tersebut sampai selesai... dari sekian banyak lomba hampir setiap prodi memenang lomba tersebut diantaranya 

 

 KESENIAN : 

band : juara 1 dari tekmed surabaya, juara 2 keperawatan gigi surabaya

dance cuci tangan : juara 1 kebidanan magetan, juara 2 kebidanan sutomo surabaya 

bazar : juara 1 kesehatan lingkungan surabaya, juara 2 analis medis surabaya 

tilawatil qur'an : juara 1 tekmed, juara 2 kebidanan bangkalan 

 

OLAHRAGA : 

badminton :juara 1 keperawatan gigi surabaya, juara 2 keperawatan tuban 

voly putri : juara 1 kebidanan sutomo, juara 2 kesehatan lingkungan magetan 

voly putra : juara 1 keperawatan gigi surabaya, juara 2 tekmed surabaya 

basket : juara 1 tekmed surabaya, juara 2 keperawatan sutomo 

futsal : juara 1 keperawatan sidoarjo, juara 2 keperawatan gigi surabaya 

 

teknik elektromedik mendapat juara umum karena memenangkan 4 lomba sekaligus, selamat ya...

bagi yang tidak memenangkan lomba jangan berkecil hati masih ada FOS tahun depan tetap SEMANGAT!

 

selain itu juga diumumkan lomba foto terbaik dalam memperingati hari kartini bulan april lalu yang dimenangkan oleh kesehatan lingkungan surabaya 

selamat ya yang udah memenangkan lomba.... 

 

 

mohon maaf admin belum bisa upload foto FOS ini lain kali admin akan memupload foto FOS yang seru... 

makasih .... see you later

Selasa, 13 Mei 2014

PENERIMAAN MAHASISWA BARU "SIPENMARU 2014-2015" POLTEKKES KEMENKES SURABAYA

BUAT ADIK ADIK SMA YANG INGIN MENDAFTARKAN DIRI DIPOLTEKKES KEMENKES SURABAYA SILAKAN KUNJUNGI : http://poltekkesdepkes-sby.ac.id/pengumuman-seleksi-penerimaan-mahasiswa-baru-jalur-uji-tulis-poltekkes-kemenkes-surabaya-tahun-2014

Rabu, 16 April 2014

Makalah Anfis Tengkorak

ANFIS ~ Tulang dan Otot Tengkorak

Anatomi Fisiologi - EKSTERMITAS ATAS




 TULANG EKSTREMITAS ATAS



Kerangka Anggota Gerak Atas
     Kerangka anggota gerak atas dikaitkan dengan kerangka badan dengan perantaraan gelang bahu yang terdiri dari skapula dan klavikula. Tulang-tulang yang membentuk kerangka lengan antara lain : gelang bahu (skapula dan klavikula), humerus, ulna dan radius, karpalia, metakarpalia dan falangus
Gelang Bahu                  
     Gelang bahu yaitu persendian yang menghubungkan lengan dengan badan. Pergelangan ini mempunyai mangkok sendi yang tidak sempurna oleh karena bagian belakangnya terbuka. Bagian ini di bentuk oleh dua buah tulang yaitu skapula dan klavikula

Bagian-bagian Tulang Ekstremitas
Bagian-Bagian Ini Akan Dijelaskan Bagian-Bagian Dari Ekstremitas Atas. Bagian Ekstremitas Atas terdiri dari :
1.      Tulang Skapula
2.      Tulang Klavikula
3.      Tulang Humerus
4.      Tulang Ulna
5.      Tulang Radius
6.      Tulang Karpal
a.       Metacarpal
b.      Falang 

Tulang Skapula

            Skapula (tulang belikat) terdapat di bagian punggung sebelah luar atas, mempunyai tulang iga I sampai VIII, bentuknya hampir segitiga. Di sebelah atasnya mempunyai bagian yang di sebut spina skapula. Sebelah atas bawah spina skapula terdapat dataran melekuk yang di sebut fosa supraskapula dan fosa infraskapula. Ujung dari spina skapula di bagian bahu membentuk taju yang di sebut akromion dan berhubungan dengan klavikula dengan perantara persendian. Di sebelah bawah medial dari akromion terdapat sebuah taju menyerupai paruh burung gagak yang disebut dengan prosesus korakoid. Di sebelah bawahnya terdapat lekukan tempat kepala sendi yang di sebut kavum glenoid


2.                        Tulang Klavikula

Klavikula adalah tulang yang melengkung membentuk bagian anterior dari gelang bahu. Untuk keperlua pemeriksaan dibagian atas batang dan dua ujung. Ujung medial disebut extremitas sternal dan membuat sendi dengan sternum. Ujung lateral disebut extremitas akrominal, yang bersendi pada proseus akrominal dari scapula.
Fungsi kavikula yaitu member kaitan kepada beberapa otot dari leher dan bahu dan dengan demikian bekerja sebagai penompang lengan.

                 Humerus

            Humerus (tulang pangkal lengan) mempunyai tulang panjang seperti tongkat. Bagian yang mempunyai hubungan dengan bahu bentuknya bundar membentuk kepala sendi yang di sebut kaput humeri. Pada kaput humeri ini terdapat tonjolan yang di sebut tuberkel mayor dan minor. Di sebelah bawah kaput humeri terdapat lekukan yang di sebut kolumna humeri. Pada bagian bawah terdapat taju (kapitulum, epikondius lateralis dan epikondilus medialis). Di samping itu juga mempunyai lekukan yang disebut fosa koronoid (bagian depan)  dan fosa olekrani (bagian belakang).

4.                            Ulna

Ulna adalah sebuah tulang pipa yang mempunyai sebuah batang dan dua ujung. Tulang itu adalah tulang sebelah medial dari lengan bawah dan lebih panjang dari radius. Kepala ulna berada disebelah ujung bawah.
Di daerah proksimal, ulna berartikulasi dengan humerus melalui fossa olecranon (di bagian posterior) dan melalui prosesus coronoid (dengan trochlea pada humerus). Artikulasi ini berbentuk sendi engsel, memungkinkan terjadinya gerak fleksi-ekstensi. Ulna juga berartikulasi dengan radial di sisi lateral. Artikulasi ini berbentuk sendi kisar, memungkinkan terjadinya gerak pronasi-supinasi. Di daerah distal, ulna kembali berartikulasi dengan radial, juga terdapat suatu prosesus yang disebut sebagai prosesus styloid.

5.                            Radius

Radius adalah tulang disisi lateral lengan bawah. Merupakan tulang pipa dengan sebuah batang dan dua ujung dan lebih pendek daripada ulna.
            Di daerah proksimal, radius berartikulasi dengan ulna, sehingga memungkinkan terjadinya gerak pronasi-supinasi. Sedangkan di daerah distal, terdapat prosesus styloid dan area untuk perlekatan tulang-tulang karpal antara lain tulang scaphoid dan tulang lunate.

6.                            Karpal
Bagian dari Tulang Karpal yaitu :
a.       Metakarpal
b.      Falang




Tulang karpal terdiri dari 8 tulang pendek yang berartikulasi dengan ujung distal ulna dan radius, dan dengan ujung proksimal dari tulang metakarpal. Antara tulang-tulang karpal tersebut terdapat sendi geser. Ke delapan tulang tersebut adalah scaphoid, lunate, triqutrum, piriformis, trapezium, trapezoid, capitate, dan hamate.
a.       Metakarpal


Metakarpal terdiri dari 5 tulang yang terdapat di pergelangan tangan dan bagian proksimalnya berartikulasi dengan bagian distal tulang-tulang karpal. Persendian yang dihasilkan oleh tulang karpal dan metakarpal membuat tangan menjadi sangat fleksibel. Pada ibu jari, sendi pelana yang terdapat antara tulang karpal dan metakarpal memungkinkan ibu jari tersebut melakukan gerakan seperti menyilang telapak tangan dan memungkinkan menjepit/menggenggam sesuatu. Khusus di tulang metakarpal jari 1 (ibu jari) dan 2 (jari telunjuk) terdapat tulang sesamoid.
b.      Falang

Falang juga tulang panjang,mempunyai batang dan dua ujung. Batangnya mengecil diarah ujung distal. Terdapat empat belas falang, tiga pada setiap jari dan dua pada ibu jari. Sendi engsel yang terbentuk antara tulang phalangs membuat gerakan tangan menjadi lebih fleksibel terutama untuk menggenggam sesuatu.





 OTOT EKSTREMITAS ATAS

1.      M. Triceps
Adalah otot yang terletak di sepanjang lengan atas.
Berfungsi : meluruskan lengan atas di siku dan meluruskan lengan.
2.      M. Biceps
Adalah otot lengan atas.
Berfungsi : untuk menekuk lengan
3.      M. Brachialis
Adalah otot kecil yang terletak disebelah luar biceps. :
Berfungsi : Sendi Siku (Fleksi)

4.      M. Brakiorodialis
Adalah otot lengan bawah
Berfungsi : bertindak untuk melenturkan lengan bawah pada siku.
5.      M. Anconeus
Adalah otot kecil pada aspek posterior dari sendi siku.
Berfungsi
: meluruskan siku dengan lemah dan memutar ulna untuk menghadapkan telapak tangan ke bawah.
6.      M. Deltoideus
Adalah otot yang membentuk struktur bulat pada bahu manusia, biasanya digunakan untuk melakukan suntikan indra – mskular.
Berfungsi :mengangkat lengan menjauhi tubuh ke depan, samping dan belakang.
7.      M. Biceps brachi
Adalah terletak didekat dengan permukaan kulit sehingga mudah terlihat.
Berfungsi : untuk menekuk lengan atas ke siku dan memutar telapak tangan ke atas.

8.      M. Teres minor
Adalah otot tebal dan bulat kecil ada belikat.
Berfungsi : untuk memtar lengan ke luar.
9.      M. Teres major
Adalah otot yang tebal dan bulat.
Berfungsi : untuk melekatkan, melonggarkan dan memutarkan lengan ke arah medial.
10.  M Abdector Polsis brevis
Adalah otot ditangan yang berfungsi menarik ibu jari kedala menuju telapak tangan

11.  M Aponeurosis Palmar
Adalah otot yang menjadi titik pelekatan bagi kulit dan melindungi tendon dibawahnya.
12.  M Fleksor karpi ulnaris
Adalah otot lengan bawah manusia
Berfungsi : melenturkan tangan, ataupun menekuk dan menarik pergelangan tangan kedalam.

EKSTERMITAS BAWAH


1.      FEMUR
Adalah tulang yang paling panjang dan paling kuat diantara tulang tubuh yang lain. Di bagian proksimal berartikulasi dengan pelvis, di bagian distal berartikulasi dengan tibia melalui. Femur berfungsi sebagai alat gerak tubuh bagian bawah.  


2.       PATELLA
Adalah bagian yang menonjol dari depan lutut yang berfungsi untuk melindungi otot dan sendi yang terdapat di lutut. Apabila ekstremitas bawah diluruskan, maka patella bisa dirasakan dan digenggam dengan jari tangan  


3.       TIBIA (Tulang Kering)
Adalah kerangka utama pada tungkai bawah yang terletak medial dari fibula. Tibia berfungsi sebagai alat gerak tubuh bagian bawah 

4.       FIBULA (Tulang Betis)
Adalah tulang tungkai bawah yang terletak lateral dari tibia. Di bagian proksimal berartikulasi dengan tibia, di bagian distal berartikulasi dengan tarsal. Fibula berfungsi sebagai alat gerak tubuh bagian bawah. 


5.       TARSAL (Tulang Pergelangan Kaki)
Adalah pangkal kaki yang terdiri dari tujuh tulang yang berartikulasi, diantaranya talus, kalkaneus, navikulare, os kuboideum ,dan os kunaiformi (kunaiformi medialis, kunaiformi intermedialis, dan kunaiformi lateral). Tarsal berfungsi sebagai tulang penyangga untuk berdiri.

6.       METATARSAL (Tulang Telapak Kaki)
Mempunyai lima buah tulang metatarsal I ,II ,III ,IV ,dan V .Bentuk kelima tulang ini hampir sama yaitu bulat panjang. Di bagian proksimal berartikulasi dengan tarsal, di bagian distal berartikulasi dengan falang. Metatarsal berfungsi sebagai tulang penyangga saat berdiri.

7.       FALANG (Tulang Jari Kaki)
Terdapat dua tulang falang di ibu jari yaitu distal falang dan proksimal  falang, sedangkan tiga tulang falang di masing-masing jari lainnya yaitu distal falang, middle falang, dan proksimal falang. Falang berfungsi untuk penyeimbang tubuh saat berdiri.








OTOT PAHA
Muskulus Gluteus Maksimus
Terletak di sebelah luar panggul membentuk bokong
Berfungsi untuk meluruskan paha ke arah samping

Muskulus Gluteus Medius
Terletak di bawah muskulus gluteus maksimus
Berfungsi untuk mengangkat paha ke arah luar

Muskulus Gluteus Minimus
Terletak di bawah muskulus gluteus medius
Berfungsi untuk menstabilkan pelvis pada femur

Muskulus Piriformis
Terletak di tochanter mayor femur
Berfungsi untuk abduksi, adduksi, dan ekstensi femur

Muskulus Obturator Eksternus
Terletak di tochanter minor femur
Berfungsi untuk memutar paha ke arah luar

Muskulus Obturator Internus
Terletak di bawah muskulus piriformis
Berfungsi untuk abduksi femur

Muskulus Quadratus Femoris
Terletak di antara pelvis bawah dengan femur superior
Berfungsi untuk abduksi femur

Muskulus Semi Tendinosus
Terletak di belakang paha
Berfungsi untuk membengkokkan urat bawah

Muskulus Semi Membranosus
Terletak di ujung proksimal tibia
Berfungsi untuk ekstensi tungkai bawah

Muskulus Biseps Femoris
Terletak di pelvis inferior dan tibia superior
Berfungsi untuk ekstensi tungkai bawah

Muskulus Rectus Femoris
Terletak di proksimal ligamentum patella
Berfungsi untuk ekstensi lutut

Muskulus Psoas Major
Terbentang dari prosesus tranversi lumbalis menuju ke tochanter minor
Berfungsi untuk memutar tungkai ke arah luar

Muskulus Psoas Minor
Terletak di muka muskulus psoas major
Berfungsi untuk memutar tungkai ke arah luar

Muskulus Sartorius
Terletak di bagian lateral paha
Berfungsi untuk membengkokkan panggul dan lutut

Muskulus Vastus Lateralis
Terletak di sisi lateral femur
Berfungsi untuk ekstensi femur

Muskulus Vastus Medialis
Terletak di sisi medial femur
Berfungsi untuk ekstensi femur

OTOT TULANG KERING

Muskulus Peroneus Longus
Terletak di lateral tungkai bawah
Berfungsi untuk menarik telapak kaki ke arah luar

Muskulus Ekstensor Digitorum Longus
Terletak di abnearosus dorsal
Berfungsi untuk membengkokkan jari-jari kaki ke atas

Muskulus Tibialis Anterior
Terletak di lateral tibia
Berfungsi untuk mengangkat kaki

Muskulus Plantaris
Treletak di antara jari-jari kaki
Berfungsi untuk mendekatkan jari-jari kaki

Muskulus Gastrocnemius
Terletak di betis bagian tengah
Berfungsi untuk menekuk lutut

Muskulus Soleus
Terletak di betis bagian bawah
Berfungsi untuk menekuk lutut

OTOT KAKI
Muskulus Ekstensor Digitorum Brevis
Terletak di dorsal jari kaki
Berfungsi untuk ekstensi jari kaki

Muskulus Fleksor Digitorum Brevis
Terletak di metatarsal tengah
Berfungsi untuk fleksi jari kaki


Muskulus Fleksor Digiti Minimi Brevis
Terletak di falang proksimal kelingking
Berfungsi untuk fleksi jari kelingking

Muskulus Abduktor Digiti Minimi
Terletak di proksimal kelingking
Berfungsi untuk abduksi jari kelingking

Muskulus Abduktor Hallucis
Terletak di tarsal ibu jari kaki
Berfungsi untuk abduksi ibu jari

Muskulus Fleksor Hallucis Brevis
Terletak di falang ibu jari kaki
Berfungsi untuk fleksi ibu jari kaki

Muskulus Ekstensor Hallucis Brevis
Terletak di falang ibu jari kaki
Berfungsi untuk ekstensi ibu jari kaki